MADINAH, KOTA PEMIKAT HATI PENGUNJUNGNYA
Bisnis

MADINAH, KOTA PEMIKAT HATI PENGUNJUNGNYA

by Admin Easy Umroh | 26-12-2025 03:03

Kota Madinah adalah kota yang dirindukan oleh seluruh kaum muslimin, betapa kenyamanan dan ketenangan dirasakan oleh mereka tatkala berada di kota ini. Kota Madinah adalah kota tersuci kedua bagi kaum Muslimin yang selalu dikunjungi oleh Umat Islam  dari  seluruh penjuru dunia. Meskipun tidak ada kaitan langsung dengan manasik atau ritual haji ataupun umrah, mereka akan berkunjung ke Kota Madinah pada saat menjalankan ibadah haji ataupun umrah. 

 

Di dalam sejarah, Kota Madinah merupakan sebuah tempat yang penting dalam perkembangan penyebaran Islam di dunia. Kota ini dianggap sebagai pusat kekuatan Islam dalam abad-abad ketika komunitas Muslim mulai berkembang di sana. 


Di pusat kota terdapat Masjid Nabawi, juga dikenal sebagai Masjid Nabi, yang dibangun oleh Nabi Muhammad ﷺ pada tahun 622 M. Tempat menarik lainnya termasuk Masjid Quba, masjid pertama dalam Islam, juga Gunung Uhud yang bersejarah. Kunjungan ke Madinah tidak hanya berfokus pada shalat di Masjid Nabawi dan berziarah kepada Rasulullah ﷺ dan kedua sahabatnya, Abu Bakar Asshiddiq dan Umar Ibnul Khattab radhiallahu anhuma. Akan tetapi, ziarah tersebut juga merupakan perjalanan melintasi waktu di berbagai situs bersejarah yang masih menjadi saksi kejayaan masa lalu. Dalam suasana sejuk kota ini, para pengunjung sering mendatangi Masjid Quba, masjid pertama yang dibangun atas dasar ketakwaan dan Masjid Qiblatain, serta kawasan Tujuh Masjid (Masajid As sab’a) yang terkait dengan Perang Khandaq. Kawasan Gunung Uhud dan Makam Syuhada adalah salah satu tempat yang ramai dengan peziarah yang ingin mengambil pelajaran dari peristiwa sejarah penting tersebut.

 

Para peziarah juga dapat memanfaatkan cuaca yang nyaman untuk berjalan-jalan dan mengenal lebih dekat kondisi geografisnya. Pengunjung juga dapat menjelajahi Museum Kereta Api Hijaz untuk mempelajari tentang jalur kereta api kuno yang menghubungkan Damaskus dengan Makkah dan Madinah, atau menaiki Kereta Api Cepat Haramain modern antara Madinah dan Makkah.

 

Kota Madinah adalah kota yang dimohonkan kepada Allah subhanahu wa ta’ala untuk keberkahannya oleh Nabi Muhammad ﷺ. 

Berbagai situs religi yang menyetuh perjuangan masa permulaan Islam, keramahan masyarakat Madinah, suasana dan cuaca kota ini serta keberhakan didalamnya akan selalu memikat siapa saja yang pernah mengunjungi #Madinah, seakan hati selalu tertaut kepadanya.

 

Semoga kita semua segera diberi kesempatan oleh Yang Maha Kuasa untuk mengunjunginya.

 

Perjalananmu mengunjungi Madinah Al Munawwarah baik untuk dirancang bersama #easyumroh.id

 

 

Easy umroh ~ memudahkan perjalanan umrahmu

 

 

Powered by Froala Editor


Olivia Rhye

Admin easyUmroh

Admin

Baca Juga
LIHAT SEMUA
Segera Hubungi Kami